Jejakroda Adventuriders merupakan event organiser yang mengkhususkan diri di kegiatan adventure outdoor khususnya bersepeda (AM,FR,Downhill) keseluruh penjuru Indonesia. Hampir setiap 2-3 bulan sekali kita aktif mengadakan kegiatan adventuriders dengan melibatkan banyak komunitas.
Di penghujung tahun 2015 ini kita mengadakan tutup tahun dengan mengadakan petualangan bersepeda di teman nasional tengger bromo semeru. Yang berbeda dalam kegiatan ini jejakroda adventuriders bekerjasama denga Qoloni satu-satunya Social Funding Platform di Indonesia yaitu dengan mengadakan kegiatan sosial "Bersepeda dan Berbagi" jadi selama kita mengadakan kegiatan sepeda di jalur trek sekalian akan dibagikan sembako kepada penduduk yang membutuhkan. Memang tidak seberapa setidaknya dapat membuat mereka tersenyum dan bahagia. Bagi Adventuriders kegiatan bersepeda di Bromo ini yang ke 14.